Picture
Kegiatan Spiritual Camp (SC) ini dilakukan dalam rangka mendekatkan diri kepada Allah (Tazkiyatu An-Nafs atau membersihkan jiwa) dengan berdzikir dan melakukan ibadah ritual pada malam hari, sedangkan pada siang hari mendekatkan diri kepada  Allah dengan melakukan bakti sosial kepada masyarakat dengan cara berhidmat dan memberikan bantuan pada masyarakat yang tidak mampu (kaum mustadh ‘afin). Kegiatan ini dilakukan di pegunungan/ pedesaan selama kurang lebih tiga hari tiga malam. Kegiatan ini diwajibkan untuk kelas X.
Empat hal yang menjadi pokok bahasan dalam kegiatan SC yaitu: 
1. Cinta kepada Allah Swt
2. Cinta kepada Rasulullah saw
3. Cinta kepada kedua orangtua dan 
4. Cinta kepada mustadh'afiin. 




Leave a Reply.